Selasa, 24 Maret 2015

Inilah Akhir dari Semua Cerita

Semua cerita pasti akan berakhir, baik, buruk, sedih, bahagia dan apapun endingnya mau tidak mau, suka tidak suka, senang tidak senang, atau apapun yang anda rasakan, maka itulah hasil akhirnya. ketika peluit panjang berbunyi sekuat apapun tim anda, sekaya apapun Owner your team, setenar apapun nama anda, layak atau tidaknya anda menderita kekalahan, anda tidak akan dapat berbuat apa-apa. kecuali menerimanya meskipun pahit.

akhir-dari-cerita
Layaknya permainan begitulah kehidupan, suatu saat pasti akan berakhir. pada awal tahun 2000-an pernah hadir sebuah lagu yang berjudul "Panggung Sandiwara" lagu ini bercerita tentang realita kehidupan, lika liku hidup ini bagaikan sebuah sandiwara dimana peran yang dimainkan oleh sang bintang ada yang sungguh-sungguh dan ada yang berpura-pura. dalam sandiwara sesuatu yang dijalani dengan kepura-puraan pasti akan berakhir dengan fatamorgana belaka. 

Ketika berbicara kehidupan maka tidak lengkap rasanya jika kita meninggalkan kematian, ibarat pepatah jika ada awal pasti ada akhir, ada hitam ada putih, dan adanya kehidupan maka dapat dipastikan kematian itu pasti datang. sebuah kepastian tidak akan dapat ditawar apalagi direkayasa.

Mati bukan berarti selesai, walaupun secara kasat mata jika dipandang dari jendela kacamata mereka yang masih hidup inilah akhir dari semua cerita, inilah akhir dari semua sandiwara kehidupan, atau bahkan kadangkala ada yang rela bunuh diri demi mengakhiri cerita ini. tapi sayang ini bukan akhir dari segalanya, karena hanya orang yang tahu persis bagaimana cara mati kelak saja yang mengerti bagaimana seharusnya hidup.

Iya, agama adalah segalanya apalagi berbicara masalah akhir dari kehidupan agamalah penentu segalanya. jangan pernah tinggalkan agama karena agama itu adalah garis atau jalur bahkan kadang berarti agama itu ibarat pagar. walaupun anda pernah melompat pagar tapi jangan pernah anda merusak pagar. jangan pernah anda menghapus garis tersebut atau keluar dari jalur yang dibawa oleh Rasulullah, SAW.

Dan Beginilah Akhir dari Semua Cerita.
Ini adalah salah satu dari sekian banyak tulisan saya yang mungkin tidak bermanfaat, ini semata-mata saya tulis sebagai sarana untuk berbagi, karena tiada tempat yang cocok untuk mencurahkan rasa emosional dari harapan besar yang tersimpan dalam hati dan tak mungkin diungkapkan pada siapapun saat ini.

Banda Aceh, 25 Maret 2015
Baca selengkapnya » 0 komentar

Rabu, 11 Maret 2015

Kau Lain dari pada yang Lain

Klasik, mungkin itulah kata yang tepat untuk menggambarkan judul dari artikel ini, Sesuatu yang klasik biasanya disukai oleh banyak orang dan meupo-po sinyak (Anak orang tertentu red) yang akan mendapatkannya.

Kembali ke pokok pembahasan, Lain dari pada yang lain mengartikan perbedaan dari yang sudah pernah ada. adakala lain dari pada yang lain juga diartikan serupa tapi tak sama, ada juga arti dari lain dari yang lain adalah perasaan anda yang menilainya berbeda dari yang lain, padahal sama saja dengan yang lainnya. Sebenarnya itu semua tergantung sudut pandang, memang tiada yang sama di dunia ini, semua akan terasa berbeda ketika anda memandangnya dari sudut yang berbeda.

kau lain dari pada yang lain


Apapun masalahnya, apapun kendalanya, apapun kelebihannya, dan apapun kekurangannya, itu semua karena engkau berbeda, engkau lain dari pada yang lain sekalipun dipandang dari sudut yang sangat sempit ataupun luas. Jangan terlalu lama bertanya tentang diri. Jika akhirnya malah terpuruk dan mati.


"Tiada yang sempurna di dunia, namun semua dapat diupayakan menjadi lebih baik."

Maka begini saja.
Bermimpilah seperti apa yang ingin kamu impikan.
Lakukanlah apa yang ingin kamu lakukan.
Berbahagialah sekarang jangan menunggu kebahagiaan datang.
Tebarkan manis senyummu kepada semesta yang mengelilingi kehidupanmu.
Bersikap ramah dan hangat kepada setiap yang dekat.
Tersenyum, tertawa, ceria, dan berbahagia atas keadaan apapun yang dirasa.

"Rencana Allah adalah kebaikan atau jalan menuju kebaikan."

Maka jangan rendahkan diri.
Jadikan iri sebagai motivasi perbaikan diri.
Tak ada diri yang lebih baik, selain dirimu sendiri.

Berbahagialah atas anugerah kehidupan yang Allah berikan.
Bersabar dan bersyukur adalah kawan terbaik untuk menjalani kehidupan.

Sabar adalah mengupayakan perbaikan.
Sementara syukur adalah menerima apapun keputusan akhir yang Tuhan berikan.

"Aku berharap engkau dapat menjadi salju dalam gurun. Berani beku dalam terik. Berani putih dalam gersang. Aku percaya engkau bisa. Karena engkau, berbeda...."

Jika memang suatu saat ditakdirkan untuk bersama aku pasti bersyukur atas semua kekurangan dan kelebihan, dan jika memang harus berpisah aku harus bersabar, karena setiap manusia pada akhirnya akan berpisah jua. aku menulis semua ini karena engkau lain dari pada yang lain dan karena itu juga kepalaku pusing tujuh keliling karena memikirkan perbedaan.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Dara Tidak Cantik Menawan


I have learned not to worry about his; but to honor its coming all my heart

Hidup memang tidak bisa ditebak, banyak kejadian yang tidak pernah anda pikirkan sebelumnya terjadi hari ini, ada juga kejadian yang memang selalu diimpi-impikan masa kecil kini benar-benar terjadi tanpa di sengaja.

Namun kali ini benar-benar belum pernah terbayangkan sebelumnya, dimana Rasa, Aroma, Suasana bahkan logika sekalipun tak mampu menolak semua ini. Iya dia begitu istimewa sekalipun aku merasa bahwa tiada sesuatu yang dapat aku gambarkan tentangnya.

Pernah suatu ketika aku mencoba untuk menolak kehadirannya dengan berbagai cara, namun hati ini begitu ngotot untuk selalu berada di dekatnya bahkan dimasa depan hati ini ingin selalu bersamanya. terkadang aku berpikir lebih baik semua ini berlalu bagaikan air di sungai tetapi wajahnya selalu membayangi hari-hariku.

Kali ini aku mencoba untuk menuruti logika mengingat tantangan yang begitu sangat besar apakah aku mampu memetik bunga yang tidak indah ini.

Lagi-lagi dia mampu menenangkanku, Suaranya yang lembut kembali meyakinkan hati ini bahwa tiada yang mustahil di dunia ini dengan beberapa kalimat yang terlontar dari mulutnya yang disertai dengan muka yang memancarkan rona keseriusan aku kembali yakin untuk berusaha menjadikannya seseorang yang teristimewa setelah ibuku.

Saya tidak akan menyebutkan namanya, karena aku yakin dia mengerti bahwa coretan isi hati ini ku tujukan pada dirinya. Hari ini aku tidak akan membohongi diri sendiri,  aku akan jujur pada diriku, padanya dan pada semua orang bahwa rumannya tidak begitu cantik, tata bahasanya juga tidak ada yang luar biasa, namun senyumnya mampu menghancurkan hati semua pemuda yang melihatnya. Sikapnya yang bersahaja membuat hati selalu tenang bila bersamanya dan budi pekertinya yang elok membuat semua orang terpana saat berinteraksinya.

Semula aku pun hanya bermain-main untuk hanya sekedar berkenalan dan bercanda dengannya, seiring waktu berjalan aku mulai kecanduan dengan senyumnya, rindu akan suara lembutnya hingga ingin rasanya setiap hari berjumpa dengannya.

Semoga dia membaca tulisan singkat ini dengan harapan dia dapat mengerti bahwa aku begitu menginginkannya dan selalu berusaha deminya.

Ini bukan permainan, ini bukan candaan, juga bukan rayuan. Namun tulisan ini adalah isi hati, Aku tak berani menjanjikan apapun untuknya karena aku tak ingin melihatnya bersedih apalagi menangis. Aku hanya bisa berusaha dan berdo'a semoga Allah memberikan jalan terbaik untuk ku juga untuknya. Jika memang dia yang terbaik untukku dan aku yang terbaik untuknya pada akhirnya pasti dipertemukan jua, bak sebuah penggalan syair lagu yang tenar tahun tujuh puluhan "Asam di gunung garam di laut, dalam tempurung bertemu jua" mimpi kali ye.....??? :)

Tak ape lah, toh semua kan di mulai dari mimpi, memang kita tidak mampu menentukan apapun tanpa seizin dari Allah SWT, namun setidaknya kita bisa merencanakan apa saja dan yang pasti tidak ada yang mustahil di dunia ini.

Untuk penutup sekali lagi aku ingin katakan dia bukan hartawan, dia bukan anak bangsawan, juga tidak cantik jelita bak mutiara, namun budi pekerti, senyuman dan  suasana, rasa serta aroma saat bersamanya melebihi segalanya. 

Bahasa kerennya kalau anak muda jaman sekarang tu katanya DUNIA AKHIRAT.

Banda Aceh, 11 Maret 2015
Baca selengkapnya » 0 komentar

Jumat, 06 Maret 2015

Sepenggal Puisi Dari Depok Untuk Anak Rantau

hidup-itu-sederhana


Pagi ini saya libur kerja, saya sempatkan diri sejenak ke blog teman-teman, saya mendapatkan sebuah puisi yang cukup bagus, puisi yang berjudul "Ibu yang Mengajariku untuk menjadi sederhana" tersebut penuh makna bagi seorang anak rantau. Kemudian saya pikir kenapa saya tidak mempostingkannya di blog saya juga ne, tentunya dengan tetap mengedepankan etika blogger dengan tetap menyertai link blog sumber. Oke guys, selamat membaca....!

Ibu mengajariku untuk berkelana. pergi sejauh-jauhnya dalam mencari makna. terbata mengeja setiap genap ganjil dunia. mengamati tingkah polah orang-orang asing yang kutemui. tentang cerita luar biasa yang terdapat di dalam mereka. tentang seorang perempuan tua yang suatu sore membelah senja menuju anaknya. tentang bapak tua yang tergopoh membawa beban di pundak. tentang sepasang muda yang saling mendekap lalu merentangkan pelukan. tentang yang pergi dan kembali. juga tentang sepi dan kehilangan tanpa salam perpisahan.

ibu mengajariku untuk selalu kuat melawan onak. seperih pedih apapun luka, pada akhirnya akan menjadi masa lalu juga. seperti sebuah kisah menarik yang kutemui dari seorang bapak tua pengayuh becak. tentang senyumnya yang tetap sumringah, meski kakinya berdarah-darah. 'demi anak dan ibunya, semua tak ada apa-apanya,' katanya.

ibu mengajariku untuk selalu pulang. sejauh-jauh kaki melangkah, tempat ternyaman untuk kembali adalah rumah. untuk merebahkan kepala sambil menceritakan kisah-kisah hebat yang sudah kudapatkan. menikmati sisa usia dengan kedewasaan pikir dan kerendahan hati. menjadi seorang sederhana yang mengenal siapa dirinya.

depok, 21 januari 2015
Sumber: mas-aih.blogspot.com
Baca selengkapnya » 0 komentar

Senin, 02 Maret 2015

Ilmu Filsafat tentang Cinta dan Pernikahan

Filsafat cinta
Jika anda mempelajari Ilmu Filsafat, anda akan mengerti sesuatu hal secara mendasar dan dari berbagai sudut pandang. Filsafat adalah Ilmu paling tua yang pernah ada, orang-orang telah mempelajari ilmu ini ratusan bahkan ribuan tahun sebelum masehi bahkan ada cendikiawan yang rela dihukum mati demi ilmu dasar adanya sesuatu ini. salah satu cendikiawan filsafat yang sangat terkenal yang di hukum mati karena Ilmu yang dianggap sesat pada zaman sebelum masehi adalah Socrates. 

Socrates rela dihukum mati dengan meminum segelas racun demi mempertahankan pendirian dan pengetahuan yang dianggapnya benar, termasuk masalah Ketuhanan dan Tata Negara pada zaman Yunani Kuno. tokoh yang cukup populer dalam dalam perkembangan Ilmu Filsafat yang kemudian melahirkan berbagai macam ilmu pasti. bahkan kata Akademik dilahirkan oleh Socrates.

Setelah Socrates dihukum mati oleh pengadilan Athena, bukan berarti Ilmunya juga ikut mati, dia meninggalkan banyak murid didikan yang siap mengemban tugasnya. salah satu muridnya yang cukup terkenal adalah PLATO. Saat sang guru dihukum mati, Plato masih berumur 20 tahun dan ternyata Socrates merupakan sosok yang sangat dia banggakan itu terbukti dengan banyaknya pernyataan PLATO yang mengarah pada Ilmu yang pernah dikemukakan oleh Socrates.

Saya akan menceritakan Ilmu Filsafat yang pernah dikemukakan lato tentang cinta dan pernikahan. berikut kisahnya...

Suatu hari Plato didatangi oleh seorang pemuda yang adalah muridnya. Pemuda ini berkata pada Plato : "Guru, terus terang saya bingung dengan apa yang disebut sebagai CINTA dan PERNIKAHAN. Bisakah guru memberitahu saya seperti apakah cinta dan pernikahan itu....?"

Setelah sempat berpikir sejenak Plato berkata pada muridnya : "Sebelum saya menjawab saya ingin meminta kamu melakukan sesuatu terlebih dahulu. Pergilah ke padang rumput di sebelah utara. Di musim semi seperti ini biasanya padang itu akan ditumbuhi oleh berbagai macam bunga yang indah. Carilah bunga yang menurutmu paling indah dan petiklah satu untuk kamu bawa kemari. Saat kamu menemukan bunga terindah itu, kamu akan menemukan cinta. Tapi ingat, Kamu hanya boleh berjalan maju sekali dan tidak boleh mundur lagi."

Berangkatlah pemuda itu....!

dan 2 jam kemudian ia kembali pada Plato dengan tangan kosong. "Mengapa kamu tidak membawa bunga yang kuminta? Apakah di sana tidak ada bunga yang tumbuh?" Pemuda itu menjawab dengan wajah suram "Di sana ada banyak bunga yang indah, Guru. Masalahnya, setiap saya ingin memetik sebuah bunga, saya berpikir bahwa jangan-jangan di depan sana akan ada bunga yang jauh lebih indah. Karena saya terus berpikir demikian, akhirnya saya sampai di ujung padang dan tidak ada bunga lagi di sana."

Plato mengangguk-angguk. "Ya, ITULAH CINTA. sekarang saya mohon kamu lakukan satu lagi permintaan saya. Pergilah ke hutan di sebelah selatan, dan tebanglah sebuah pohon yang menurutmu paling sehat dan kualitas kayunya paling bagus."

Kemudian pemuda itu berangkat lagi....!

1 jam kemudian pria itu kembali kepada Plato sambil membawa sebatang pohon. Plato tersenyum (tanpa menyeringai) dan bertanya : "Apakah kamu sudah menemukan pohon terbaik?" Pemuda itu menjawab : "Kali ini saya tidak mau mengulangi kesalahan yang sama. Saya berjalan dan melihat sebuah pohon yang saya rasa sangat baik. Karenanya segera saya tebang dan saya tidak lagi melihat-lihat pohon lain. Saya yakin bahwa pilihan saya tepat dan segera membawanya ke sini."

Plato mengangguk-angguk (kali ini tersenyum lebar, hampir menyeringai). Sesaat kemudian, ia berkata pada muridnya : "ITULAH PERNIKAHAN. CINTA adalah ketika kamu dapat menahan keinginanmu akan kesempurnaan. Waktu tidak bisa berjalan mundur dan hanya cinta yang memungkinkan kamu menerima apa adanya. Lalu, PERNIKAHAN adalah kelanjutan dari CINTA itu sendiri, yaitu proses untuk mendapatkan kesempatan kedua. Ketika kamu terlalu menginginkan kesempurnaan dalam pernikahan, maka justru kamu tidak akan mendapatkan apa-apa."

Jika kita memang sudah mencintai seseorang dan memiliki keinginan untuk melangkah ke jenjang berikutnya, sebaiknya kita yakin bahwa pilihan kita tepat dan kita tidak akan berpikir lagi untuk mencari seseorang yang lebih baik dari pasangan kita. Kesetiaan dan konsistensi pada pasangan sangat diperlukan dalam pernikahan, selain itu dengan hanya berpikir pasangan kita adalah yang terbaik, kita akan semakin sayang dan cinta kepada pasangan kita.

I used to made jokes about love and marriage like : "Love is one long sweet dream, and marriage is the alarm clock" But you, Mr Plato, U used a very wise quotation that " Love is the beautiful flower in the garden and marriage is the best quality of tree."

Disarikan dari berbagai sumber.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Copyright © Fauzi Journey 2010

Template By Nano Yulianto